Minggu, 19 Maret 2017

Lingkungan Hidup


Lingkungan hidup mencakup manusia, hewan dan tumbuhan juga alam disekitarnya.
Bunga merupakan bagian dari tumbuhan yang dapat membuat kita yag melihatnya menjadi terpesona akan keindahannya. Berikut merupakan bunga yang sangat indah di dunia :

1. Bunga Camellia


Bunga camellia dapat anda temui di seluruh daratan Asia, nama camellia diambil untuk menghormati Georg Joseph Kamel, seorang ahli botani asal Cheko.
Ada banyak warna yang dimiliki bunga ini tergantung daerah mereka berasal, anda akan menemukan salah satu bunga terindah di dunia ini dengan warna merah, kuning, pink dan warna putih, masing – masing warna pun memiliki makna yang berbeda.

2. Bunga Garbera

Bunga garbera berasal dari Afrika selatan dan tumbuh subur dengan warna-warna cerah, bunga ini memiliki beberapa makna namun semuanya berhubungan dengan kebahagian, Bunga Garbera memiliki warna-warna cerah seperti pink, merah, hijau dan kuning.
Bunga ini melambangkan kemurnian, kepolosan, keceriaan dan dipercaya dapat mencerahkan dan mengangkat suasana hati seseorang.

3. Bunga Aster


Paling sering ditemukan dengan warna kuning kuning, tetapi ada juga bunga aster berwarna putih, ungu, merah, pink, lavender, dan juga biru, anda bisa juga memanggil bunga ini dengan sebutan starworts, frost flowers atau Michaelmas daisies.
Bunga ini berasal dari Yunani dan dikagumi karena dapat bertahan sampai tiga musim, meskipun kadang berbeda namun biasanya bunga aster memiliki 21 kelopak, bunga aster melambangkan cinta dan juga merupakan simbol untuk kecantikan dan pesona serta kesabaran.

4. Bunga Hydrangea (Hortensia)

Bunga Hydrangea dikenal sebagai bunglon dari kerajaan tanaman. Itu berarti bahwa mereka dapat memiliki berbagai macam warna. Mulai dari putih, bunga-bunga ini juga bisa merah, pink, ungu dan biru.

5. Bunga Fuchia

Memiliki warna cantik dan mencolok, bunga Fuschia sekilas terlihat seperti anting-anting atau bunga lampion. Bunga memiliki bermacam warna seperti warna merah muda (pink) ataupun ungu dan dapat anda budidayakan di kebun atau teras sekitar rumah anda.

6. Bunga Petunia

Bunga petunia ada yang memiliki mahkota tunggal ataupun ganda dan memiliki warna seperti merah, kuning pucat, putih, biru dan juga ungu tua. Bunga cantik ini memiliki cabang yang banyak tapi sangat lemah, Sehingga bunga petunia tidak dapat tumbuh dengan tegak. Selain itu bunga yang termasuk jenis tanaman hias ini hanya dapat berbunga sekali selama masa hidupnya.


7. Bunga Kertas (Zinnia Flower)


Zinnia flower atau yang kita kenal dengan nama bunga Kertas mempunyai mahkota yang tipis dan kaku seperti kertas. Bunga kertas juga terdiri dari 20 jenis dan termasuk kategori tanaman semak musiman. Makna atau Arti umum dari bunga ini adalah perhatian dan persahabatan


8. Anyelir (Carnation Flower)


Nama Carnation berasal dari kata ‘Corone’ atau penobatan karena di gunakan oleh orang yunani untuk upacara penobatan, bunga yang dalam bahasa Indonesia disebut bunga anyelir ini memiliki warna berbeda namun kebanyakan yang dapat anda temui berwarna merah muda.

9. Bunga Dahlia

Bunga Dahlia berasal dari meksiko dan diambil dari nama seorang ahli botani Swedi bernama Anders Dahl dari abar ke-18. Sebagian besar salah satu bunga terindah di dunia ini memiliki warna cerah dan mempesona serta termasuk kedalam jenis bunga potong juga tanaman pot.
Bunga dahlia sendiri dikembangkan oleh para ahli tanaman sekitar tahun 1872, penelitian menghasilkan bunga yang bernama “Dahlia juarezii” yang kemudian menjadi cikal bakal semua jenis bunga dahlia persilangan (hibrida) yang terdapat sekarang ini.


10. Pansy

Bunga pansy berasal dari bahasa Perancis (pensee) yang berarti pikiran, bunga ini melambangkan kekuatan telepati dan ekspresi seseorang dengan pemikiran yang mendalam, Di Eropa bunga ini dianggap sebagai simbol loyalitas Ia juga memiliki kekuatan mengingatkan seseorang terhadap sebuah kenangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar